Cikarang, 15 Agustus 2024 – SMK Global Mulia sebagai salah satu sekolah vokasi yang berada Cikarang, pada hari Rabu, 14 Agustus 2024 melakukan kunjungan industri. Kegiatan ini merupakan implementasi pembelajaran bagi taruna/taruni. Kunjungan industri dilakukan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan siswa tentang industri dan untuk menumbuhkan kepercayaan diri dan dorongan dalam kegiatan belajar mengajar. Selain itu juga untuk memberikan pengalaman langsung kepada siswa tentang dunia kerja. Kegiatan kunjungan industri ini merupakan agenda tahunan yang merupakan kegiatan pembelajaran di luar sekolah.
Kegiatan ini diikuti oleh kelas XII Program Teknik Pemesinan dan didampingi oleh 4 orang guru. Kunjungan ini dilakukan di PT. Komatsu Indonesia yang beralamat di Jl Raya Cakung Cilincing km.4 14140 Jakarta Utara, DKI Jakarta. Dihadiri juga oleh Bapak M. Irvyan dan perwakilan tim manajemen PT. Komatsu Indonesia.
Pada sambutannya Bapak Agung Prasetyo, S.Pd, selaku Kepala Program Jurusan Teknik Pemesinan, menyampaikan segenap ucapan terima kasih, dan menjelaskan kunjungan industri ini merupakan program sekolah kejuruan dan mendapat feedback yang baik dari para taruna, dengan antusiasnya mereka mengikuti kegiatan kunjungan tersebut dengan semangat dan rasa ingin tahu yang sangat tinggi. Antusias anak-anak begitu luar biasa. terbukti, rasa ingin tahu mereka sangat nampak ditunjukkan pada sesi tanya jawab antara para siswa dengan perusahaan yang dikunjungi.
Dalam kunjungan industri ini para taruna mendapatkan pembelajaran seputar penyampaian materi Gambaran umum perusahaan, seperti Profil Perusahaan, Safety Induction, Tour Plan, dan Sesi diskusi atau tanya jawab.
Diakhir sesi Bapak M. Irvyan selaku perwakilan dari tim manajemen PT. Komatsu Indonesia menyampaikan ucapan terima kasih. Harapannya semoga kehadiran taruna SMK Global Mulia berkunjung ke PT. Komatsu Indonesia dapat memberikan manfaat dan pembelajaran untuk kedepannya dalam menghadapi dunia kerja.
(FitriaNingsih/humassmkglobalmulia)